Sandi Minta HIPPI Dukung Program OK OCE

Sandi Minta HIPPI Dukung Program OK OCE
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengukuhkan pengurus Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia (HIPPI) periode 2016-2021 di Balai Kota DKI, Kamis (15/3). Foto: Fathan Sinaga/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno meminta Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia (HIPPI) untuk mendukung program One Kecamatan One Center Enterpreunership (OK OCE).

Hal ini Sandi sampaikan dalam acara pengukuhan pengurus HIPPI periode 2016-2021 di Balai Kota DKI, Kamis (15/3).

"HIPPI harus menjadi mitra DKI untuk menciptakan lapangan kerja dan tumbuhkan kewirausahaan OK OCE dapat menjadi toolsnya," kata Sandi dalam sambutannya.

Sandi juga mengapresiasi HIPPI yang membentuk struktur organisasi OK OCE.

Menurut Sandi, ini organisasi pertama yang memiliki bidang yang mengusung nama program unggulannya itu.

"Saya juga senang organisasi ini yang banyak memiliki anggota dan ketua umumnya dari kaum perempuan," kata Sandi.

Di samping itu, Sandi juga meminta HIPPI fokus dalam menciptakan lapangan kerja, menumbuhkan semangat kewirausahaan dan memprioritaskan usaha kecil dan menengah (UKM). Sebab, hal itu akan membawa bangsa ke arah yang lebih baik.

Sandi mengingatkan kepada HIPPI untuk tetap memegang patriotisme dalam berbisbis.

Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia diharapkan mendukung perkembangan kewirausahawan OK OCE

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News