Sarah Carter Sempatkan Berlibur di Bali Usai Syuting Film Guardian

Sarah Carter Sempatkan Berlibur di Bali Usai Syuting Film Guardian
Sarah Carter Sempatkan Berlibur di Bali Usai Syuting Film Guardian. Getty Images

jpnn.com - TIDAK sekadar melakukan syuting film Guardian, aktris Hollywood Sarah Carter ternyata menyempatkan diri berlibur ke Bali, Denpasar beberapa waktu lalu. Keindahan alam dan pantai Pulau Dewata itu menjadi salah salah satu alasan aktris Hollywood ini menerima tawaran terlibat dalam film besutan Helfi Kardit. Bahkan, karena film itu juga, wanita yang pernah membintangi Resident Evil itu bisa merasakan keindahan alam Pulau Dewata yang sebelumnya hanya didengar dari temantemannya.

’’Saya biasanya tertarik pada lokasi yang belum pernah didatangi dan Indonesia masuk dalam daftar itu,’’ tutur cewek kelahiran Toronto, Kanada saat berbincang lewat skype, beberapa waktu lalu. Memang Sarah tidak lama di Indonesia. Kesem patan tersebut digunakan secara maksimal untuk menelusuri setiap jengkal keindahan pulau yang terkenal karena Pantai Kuta-nya itu. Sarah mengaku jatuh cinta, sehingga tidak menutup kemungkinan untuk datang kembali.

Apakah saat press screening film Guardian yang rencananya jatuh pada 30 April mendatang? Hal itu masih dirahasiakannya. Sang produser pun menjadikan itu sebagai sebuah kejutan bagi penggemarnya. ’’Kita lihat saja, ini akan menjadi kejutan,’’ jelas Helfi, lantas tersenyum. Dalam film bergenre action itu, Sarah berkolaborasi dengan bintang-bintang lokal macam Dominique Diyose, Tio Pakusadewo, Belinda Camesi, Ganindra Bimo, hingga Nino Fernandez.

’’Saya suka karakternya dan saya yakin bisa bermain dalam film laga ini karena sudah pengalaman syuting film laga di Tiongkok,’’ ulasnya tentang kesannya membintangi film Guardian. Pemain Final Destination 2 ini mengaku tertantang setiap kali bermain dalam film genre action dan drama. Dia merasa beruntung, karena Guardian masuk dalam kedua genre itu. ’’Film action dibuat untuk senang-senang apalagi kalau di sana ada adegan tembak menembak. Lebih menyenangkan.

Tapi pastinya harus memiliki alur cerita yang menarik. Tanpa cerita yang bagus, saya tetap tidak akan tertarik,’’ jelasnya. Di film itu, Sarah berperan sebagai Paquita. Berasal dari keluarga Amerika, perempuan ini sejak kecilnya berada dalam lingkungan kriminal. Paquita memimpin sebuah geng dan mereka mengincar Sarah (Dominique Diyose) beserta putrinya, Marsya (Belinda Camesi). Tak pelak, terjadilah pertarungan sengit diantara kaum hawa ini. (ash)


TIDAK sekadar melakukan syuting film Guardian, aktris Hollywood Sarah Carter ternyata menyempatkan diri berlibur ke Bali, Denpasar beberapa waktu


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News