Satgas Janji Ada Kejutan Lagi
Rabu, 13 Januari 2010 – 03:32 WIB

Satgas Janji Ada Kejutan Lagi
Darmono sendiri mengapresiasi langkah cepat Menkum HAM yang mencopot Karutan Pondok Bambu, Sarju Wibowo. Hal itu katanya, memenuhi arah dan tujuan Satgas, yang di antaranya adalah dalam rangka perbaikan. "Pengalihan tugas (Karutan) itu bagian dari koreksi. Mudah-mudahan nanti ada penyempurnaan SOP (standard operating procedure)," terang mantan Kajati DKI Jakarta itu.
Saat ini, lanjut Darmono, Satgas juga tengah menyusun tim asistensi yang akan membantu teknis di lapangan. Mereka beranggota tim teknis dari lembaga-lembaga penegak hukum, seperti Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), kejaksaan dan kepolisian. "Mereka juga memiliki keahlian tertentu secara teknis," katanya.
Dalam menjalankan tugas, Darmono menegaskan, Satgas tidak bertentangan dengan tugas yang sudah ada di lembaga tertentu. Tugas dan kewenangan seperti penyelidikan, penyidikan, penuntutan eksekusi, tetap eksis dimiliki lembaga-lembaga penegak hukum. "Satgas justru mengawal agar pelaksanaan tugas itu tidak terganggu di mana-mana," tegas Darmono lagi. (fal/kum)
JAKARTA - Satgas Pemberantasan Mafia Hukum menegaskan, tindakannya tidak hanya akan berhenti pada inspeksi mendadak di Rutan Pondok Bambu yang dilakukan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Hasan Nasbi Mengaku Hubungannya dengan Presiden Prabowo, Mensesneg, dan Teddy Sangat Baik
- Usulan Kubu Tom Lembong, Hadirkan Moeldoko dan Eks Mendag di Persidangan!
- HNW Dukung Rencana Prabowo Ingin Biaya Haji Indonesia Lebih Murah Dari Malaysia
- KSST Klaim KPK Naikkan Status Hukum Dugaan Korupsi Lelang Saham PT GBU
- Siswa SMA 5 Bandung Tewas Dalam Kecelakaan Beruntun, Polisi Periksa Pengemudi Nissan
- Prabowo-Bill Gates Akan Bertemu, Irwan Demokrat Singgung Efek Bola Salju Program MBG