Sedang Atraksi, Pesawat Jatuh Di Bandung Air Show
Dua Orang Dilaporkan Tewas
Sabtu, 29 September 2012 – 13:25 WIB

Sedang Atraksi, Pesawat Jatuh Di Bandung Air Show
JAKARTA -- Sebuah kecelakaan pesawat terbang kembali terjadi. Sabtu (29/9), pukul 11.45, sebuah pesawat Cesna, jatuh di kawasan Bandar Udara Husein Sastranegara, Bandung, Jawa Barat.
"Pada pukul 11. 45 Pesawat Cesna sedang akrobat jatuh di Husein Sastranegra Bandung pada saat sedang acara Bandung Air Show," ungkap Kepala Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana, Sutopo Purwo Nugroho, Sabtu (29/9). Kecelakaan itu juga merenggut korban nyawa.
Baca Juga:
"Pesawat jatuh dari ketinggian 400 meter di tanah kosong. Dilaporkan dua orang meninggal," kata Sutopo. Dia menjelaskan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jabar sedang merapat ke lokasi. (boy/jpnn)
JAKARTA -- Sebuah kecelakaan pesawat terbang kembali terjadi. Sabtu (29/9), pukul 11.45, sebuah pesawat Cesna, jatuh di kawasan Bandar Udara Husein
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Letjen Kunto Anak Pak Try Batal Dimutasi, Ini yang Terjadi
- Bulog Terapkan Teknologi Biostimulan, Produksi Padi di Karawang Naik 2 Kali Lipat
- Pemprov Jateng: Transisi Energi Terbarukan Bukan Soal Sulit, Tetapi..
- Gubernur DKI Jakarta Pramono Bakal Menetapkan Puluhan Kadis dan Wali Kota
- Bromo Jadi Tujuan Wisatawan Mancanegara, Khofifah Cetak SDM Siap Kerja Lewat SMKN Sukapura
- Pramono Anung Bakal Buka Perpustakaan dan Museum Hingga Malam Hari