Sejumlah PTN Siapkan Prodi-prodi Baru, Keren Bro!

Sejumlah PTN Siapkan Prodi-prodi Baru, Keren Bro!
Mahasiswa. Ilustrasi Foto: Dipta/dok.JPNN.com

Hasan mengatakan Presiden Joko Widodo sempat memberikan arahan supaya prodi dibuat lebih spesifik. ’’(Presiden, Red) sempat menyebut tentang kopi dan kelapa sawit,’’ jelasnya.

Rektor ITS Surabaya Joni Hermana mengatakan kampus ITS Surbaya sampai saat ini belum memiliki prodi baru yang terkait dengan industri 4.0.

Lain cerita dengan Univeristas Padjadjaran (Unpad). Rektor Unpad Tri Hanggono Achmad mengatakan tahun ini kampusnya membuka prodi baru yang dia klaim sesuai dengan permintaan era industri 4.0. ’’Prodi baru itu adalah Prodi Bisnis Digital,’’ katanya. Tri menjelaskan prodi baru ini dibuka untuk saringan SBM PTN.

Dia menjelaskan prodi Bisnis Digital itu mengkominasikan antara bisnis dengan teknologi informasi. Tri menjelaskan prodi Bisnis Digital ini nantinya masuk dalam Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB). ’’Karena core-nya ada di bisnis,’’ tuturnya. Salah satu yang dipelajari dalam bisnis digital itu adalah pengelolaan big data. Tri optimis prodi Bisnis Digital itu bakal ramai peminatnya.

Untuk tahun-tahun berikutnya, Tri mengatakan Unpad juga sudah menyiapkan prodi-prodi baru terkait era industri 4.0. Tetapi dia masih merahasiakannya. Tri juga mengatakan saat ini di program pascasarjana (S2) ada program kekinian seperti regional innovation (inovasi regional) dan sustainable science (ilmu pengetahuan berkelanjutan). (wan)


Sejumlah PTN (perguruan tinggi negeri) di Jatim sudah siap membuka prodi-prodi baru yang disesuaikan dengan kebutuhan era industri 4.0.


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News