Sekolah Tinggi Ilmu Hukum IBLAM Bukti Peradi Pimpinan Otto Hasibuan Masih Dipercaya

Sekolah Tinggi Ilmu Hukum IBLAM Bukti Peradi Pimpinan Otto Hasibuan Masih Dipercaya
DPC Peradi Jakarta Barat (Jakbar) dan STIH IBLAM menggelar Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA). Foto: dok STIH IBLAM

Aladin juga memastikan pihaknya terus meningkatkan kualitas pemahaman dan penguasaan hukum advokat serta moral, etika, dan norma-norma yang hidup di masyarakat.

Etika, moral, dan norma itu diatur UU dan menjadi dasar advokat sebagai profesi yang mulia dan terhormat.

‎“Advokat itu benar-benar terhormat dari segi profesinya, tetapi orang-orangnya juga membentuk diri sendiri terhormat. Ini yang menjadi catatan, khususnya untuk para calon yang akan menjadi advokat,” kata dia.

Senada dengan Gunawan, Ketua Yayasan LPIH IBLAM, Rahmat ‎Dwi Putranto mengatakan jumlah peserta PKPA ini menunjukkan kepercayaan masyarakat kepada Peradi di bawah Ketum Otto Hasibuan.

“‎Buat saya adalah bukti kesuksesan bahwa program ini masih dipercaya publik dan teman-teman DPC Peradi Jakbar bisa menjaga sustainibility dari program,” katanya.

Dia meyakinkan para peserta PKPA  ‎isu gonjang-ganjing dan gempuran yang dihembuskan ‎pihak tertentu soal kepengurusan Otto Hasibuan dan jajarannya adalah tidak benar.

‎“Yakinlah ini sirotol mustakim. Ini jalan yang lurusnya,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua DPC Peradi Jakbar, Suhendra Asido Hutabarat mengatakan dengan keterangan-keterangan yang telah disampaikan pihak Peradi akan makin meyakinkan masyarakat bahwa kepengurusan Otto adalah sah.

Masyarakat tidak terpengaruh dengan isu seputar kepemimpinan Otto Hasibuan di Peradi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News