Sinta Wahid Kehilangan Sosok Hasyim Muzadi

Sinta Wahid Kehilangan Sosok Hasyim Muzadi
Istri Alm. Gus Dur, Sinta Wahid.

jpnn.com, DEPOK - Sejumlah tokoh hadir di acara pemakaman mantan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Hasyim Muzadi.

Salah satunya, istri Presiden ke-3 Abdurrahman Wahid, Sinta Nuriyah Wahid.

Sinta mengaku merasa perlu untuk melayat ke kediaman Hasyim yang terletak di Kompleks Pondok Pesantren Al Hikam II, Beji, Depok, Jawa Barat, Kamis (16/3).

"Beliau adalah tokoh NU yang pernah menjadi ketua PBNU yang menggantikan Gus Dur, meneruskan perjuangan Gus Dur," ujarnya.

Di mata Sinta, Hasyim merupakan sosok yang sangat mendalami ilmu agama Islam.

"Dalam ilmu agamanya saja cukup dalam, cukup tinggi. Terbukti dengan adanya dua pesantren yang ada di Malang dan di sini," ucapnya.

Dia mengaku bertemu untuk terakhir kalinya dengan Hasyim di Semarang.

"Saya dari Jepara, (bertemu) Pak kyai Hasyim beserta ibu di bandara. Tapi kondisinya waktu itu agak kurang sehat," pungkas Sinta. (dna/JPG/jpnn)


Sejumlah tokoh hadir di acara pemakaman mantan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Hasyim Muzadi.


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News