Tahu Berformalin di Pasar Senen: Pengelola Salahkan Dinas

Tahu Berformalin di Pasar Senen: Pengelola Salahkan Dinas
Tahu Berformalin di Pasar Senen: Pengelola Salahkan Dinas

jpnn.com - JAKARTA - Petugas dari Sudin KPKP Jakarta Pusat menemukan puluhan kilogram bahan makanan berformalin dijual bebas di Pasar Senen, Jakarta Pusat. Termasuk di antaranya 30 kilogram tahu yang disita dalam operasi razia, Kamis (3/3)

Tommy Herbowo, Asisten Manajemen Pengelolaan dan Pengembangan Pasar Senen mengakui ada beberapa pedagang di Blok VI yang kembali tertangkap menjual bahan makanan berformalin. Menurutya, para pedagang yang sama juga pernah terjaring dalam razia serupa. 


Namun, Tommy menolak disalahkan dalam masalah ini. Pasalnya, pengelola tidak bisa berbuat apa-apa dalam mengawasi barang dagangan yang dijual pedagang.

”Sebenarnya pedagang hanya menerima barang dagangan dari penyalur, harusnya dinas juga menindak penyalurnya. Karena dalam hal ini pedagang bisa dikatakan sebagai korban,” ujarnya kepada Indopos (grup JPNN), Kamis (3/3). 

Menurut dia, Dinas KKP sedikit banyak juga berkontribusi atas munculnya para pedagang nakal tersebut. Bahkan Tommy terkesan sepenuhnya menyalakan pihak dinas.

Tommy mengatakan, seharusnya pihak dinas fokus pada pencegahan. Sehingga, bahan makanan berformalin bisa dideteksi sebelum sampai di tangan pedagang di pasar.

”Seharusnya Dinas KPKP membuat laboratorium di Muara Angke tempat ikan-ikan pedagang pasar ini berasal. Kalau pengecekan dari sana pasti ikannya bebas formalin,” cetusnya. (cds/dil/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News