Telat Bayar Uang Kos, Siap-Siap Motor Dibuang ke Sungai

Telat Bayar Uang Kos, Siap-Siap Motor Dibuang ke Sungai
Motor penghuni kos dibuang karena telat bayar uang sewa. Foto: JPG/Pojokpitu

jpnn.com, SIDOARJO - Dipicu masalah tunggakan uang sewa kos yang belum dibayar, ratusan warga Tambaksawah Waru Sidoarjo, mengamuk.

Mereka mengusir paksa dengan cara membuang motor milik penghuni kos ke sungai.

Setelah diusir warga, puluhan penghuni kos itu diamankan di Polsek Waru Sidoarjo. Selain dilakukan pendataan, polisi juga menghindari bentrok susulan yang bisa terjadi.

Hingga Minggu siang, Kapolsek Waru Kompol H. M Fathoni terus melakukan pemeriksaan saksi-saksi untuk mencari dalang kejadian.

"Kami menunggu keterangan pemilik kos yakni H Tamyis, untuk didengarkan keterangannya," ujar Fathoni.

Untuk kasus ini, pihak Polsek Waru juga menyatakan siap melakukan koordinasi maupun mediasi antara pemilik kos dengan penghuni, serta warga setempat agar kasus ini tidak berlanjut. (pul/jpnn)


Warga mengusir paksa dengan cara membuang motor milik penghuni kos yang telat bayar ke sungai.


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News