Tito Ditantang Atasi Problem Keamanan Papua
Rabu, 05 September 2012 – 05:41 WIB

Tito Ditantang Atasi Problem Keamanan Papua
JAKARTA -- Posisi Kapolda Papua yang baru Irjen Tito Karnavian disorot. Papua yang kaya akan sumber daya alam selama ini terus bergolak. Berbagai aksi kekerasan terhadap aparat terus terjadi. Hingga kini, bahkan pelaku penyerangan itu belum ada yang ditangkap.
"Kami khawatir kalau Pak Tito tidak bijaksana, kekerasan di Papua terus berlanjut," ujar Koordinator Komisi Untuk Orang Hilang dan Korban Kekerasan (Kontras) Haris Azhar di Jakarta kemarin. Kontras selama ini aktif mendampingi korban kekerasan di Papua.
Baca Juga:
Menurut Haris, Papua butuh pendekatan non kekerasan. "Dipilihnya seorang komandan Densus menjadi Kapolda menjadi sinyal bahwa kekerasan bisa saja digunakan. Kami harap pak Tito bijak," katanya.
Densus 88 selama ini tidak tepat jika digunakan untuk memberantas separatisme. "Kita juga berharap tidak ada sentiment negatif antar otoritas keamanan, misalnya antara TNI dan Polri di Papua," katanya.
JAKARTA -- Posisi Kapolda Papua yang baru Irjen Tito Karnavian disorot. Papua yang kaya akan sumber daya alam selama ini terus bergolak. Berbagai
BERITA TERKAIT
- Usulan Kubu Tom Lembong, Hadirkan Moeldoko dan Eks Mendag di Persidangan!
- HNW Dukung Rencana Prabowo Ingin Biaya Haji Indonesia Lebih Murah Dari Malaysia
- KSST Klaim KPK Naikkan Status Hukum Dugaan Korupsi Lelang Saham PT GBU
- Siswa SMA 5 Bandung Tewas Dalam Kecelakaan Beruntun, Polisi Periksa Pengemudi Nissan
- Prabowo-Bill Gates Akan Bertemu, Irwan Demokrat Singgung Efek Bola Salju Program MBG
- Sidang Perdana Gugatan PB PARFI Terhadap Kementerian Hukum Berjalan Lancar