Tren Fesyen Terus Berubah, Butik di Bogor Ini Makin Eksis

Tren Fesyen Terus Berubah, Butik di Bogor Ini Makin Eksis
Tren Fesyen Terus Berubah, Butik di Bogor Ini Makin Eksis. Foto: Desmira Boutique

jpnn.com, BOGOR - Tren fesyen yang terus berubah membuat bisnis di industri ini tetap moncer. Padahal, tensi persaingannya juga tinggi.

Ira Rahmawati, menjadi salah satu pebisnis yang masih menekuni bisnis fesyen sejak mendirikan Desmira Boutique di kawasan Bogor, Jawa Barat.

"Alhamdulillah, saat ini kami makin berkembang. Kami fokus di busana muslim dan muslimah," kata Ira Rahmawati, dalam keterangannya, Kamis (8/6).

Dengan mengusung tagline 'inspirasi cantikmu', Desmira Boutique sukses menghadirkan kualitas produk terbaik untuk masyarakat Indonesia.

"Produk kami cukup lengkap, dari pakaian muslim, dress, hingga daily outfit," tutur Ira Rahmawati.

Menurut Ira Rahmati, bisnis fesyen memang memiliki tantangan tersendiri.

Inovasi, kualitas, kreativitas, dan cepat beradaptasi dengan tren adalah kunci agar bisa bersaing dan bertahan di bisnis ini.

"Di bisnis apa pun, kualitas memang harus tetap dikedepankan. Kami juga mengutamakan pelayanan bagi konsumen," ungkapnya.

Desmira Boutique berlokasi di Bogor, ini makin eksis mengikuti tren fesyen muslim dan muslimah yang terus berubah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News