Tunggu Lampu Hijau Spurs
Selasa, 10 Juli 2012 – 12:39 WIB

Tunggu Lampu Hijau Spurs
MADRID - Luka Modric tinggal selangkah lagi akan berkostum Real Madrid. Playmaker Kroasia itu sudah menyatakan kesediaannya bergabung dan telah menyetujui klausul personal, tinggal menunggu lampu hijau dari Tottenham Hotspur. Kabarnya, Modric telah menyepakati kontrak empat tahun dengan Real. Sudah sejak musim lalu Modric ingin hengkang dari White Hart Lane, markas Tottenham, tetapi masih saja ditahan. Sekarang sudah tidak ada Harry Redknapp yang mampu merayunya bertahan.
Presiden Tottenham Daniel Levy sudah menyatakan siap melepas Modric, hanya tidak dengan harga rendah. Mereka ingin mendapatkan harga tertinggi buat Modric. Makanya, negosiasi dengan Real terus diulur-ulur, kebetulan Chelsea juga mengabarkan ketertarikan.
Baca Juga:
"Luka dan Real Madrid telah menyepakati segalanya. Satu-satunya masalah adalah Tottenham. Itu membuat semuanya sedikit lebih sulit. Namun, saya yakin semuanya akan selesai secepatnya," bilang sumber dari dalam Tottenham, seperti dikutip Mirror.
Baca Juga:
MADRID - Luka Modric tinggal selangkah lagi akan berkostum Real Madrid. Playmaker Kroasia itu sudah menyatakan kesediaannya bergabung dan telah menyetujui
BERITA TERKAIT
- Persib Juara Liga 1, Gustavo Franca Curhat
- Wahai Bobotoh, KDM Menyiapkan Pesta Persib Juara Liga 1, Diawali Konvoi dari Gedung Sate
- Juara Liga 1, Persib, Pemain, dan Pelatih Masuk Buku Sejarah, Simak di Sini
- Ternyata Persib Bandung Belum Mematahkan Rekor Bali United
- Rekor Spesial Bojan Hodak Seusai Membawa Persib Juara Liga 1 2024/25
- Bobotoh Diminta Tertib Saat Merayakan Persib Juara Liga 1