Vaksin Covid-19 Produksi BUMN China Sudah Bisa Dipesan Secara Daring

Pemesanan vaksin buatan Sinopharm mulai dibuka di platform yang disediakan mulai Selasa sore itu, karena banyaknya peminat.
Seorang pelajar yang mau menempuh program master di luar negeri mengaku dikirimi pesan singkat setelah mengisi formulir pemesanan daring.
Dia kemudian diundang di grup obrolan untuk bergabung dengan 200 pelajar lainnya yang sama-sama ingin mendapatkan vaksin tersebut.
Diketahui, Sinopharm sudah membuka pemesanan vaksin sejak Pameran Perdagangan Jasa Internasional beberapa waktu lalu, meskipun belum bisa memastikan jadwal vaksinasi darurat untuk kelompok masyarakat,
Ada dua jenis vaksin yang diproduksi Sinopharm sudah memasuki tahap ketiga uji klinis di 125 negara.
Mengacu aturan yang berlaku di China, Sinopharm telah mendapatkan persetujuan untuk penggunaan vaksin secara darurat sejak 22 Juli lalu.(antara/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
BUMN China berupaya memberikan vaksin secara cuma-cuma khusus bagi pelajar di Kota Wuhan dan Beijing yang mau belajar di luar negeri.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Perlindungan Kesehatan, Prudential Gelar Vaksinasi untuk Karyawan dan Keluarga
- Kemenkes Mengimbau Masyarakat Bersinergi Melawan Hoaks soal Imunisasi
- Temui Wamen Guo Fang, Waka MPR Eddy Soeparno Bahas Pengembangan Energi Terbarukan
- Perang Dagang China-AS, Prabowo Bimbang Keduanya Teman Baik
- Kunjungan Xi Jinping ke 3 Negara ASEAN Menegaskan Prioritas China
- Prabowo Sebut Indonesia Netral Menyikapi Perang Dagang AS-China