Warga Kutai Timur Pasti Kaget Melihat Makhluk Besar Ini

Warga Kutai Timur Pasti Kaget Melihat Makhluk Besar Ini
Proses evakuasi buaya berukuran empat meter dari drainase kebun warga di Kecamatan Teluk Pandan, Kutai Timur, Kalimantan Timur, Minggu (20/3) malam. Foto: Disdamkar Kota Bontang

"Proses menarik buaya petugas turut dibantu warga. Berat buaya itu sekitar 500 kilogram," sambungnya.

Setelah dievakuasi buaya besar itu dibawa ke Kantor Disdamkar Kota Bontang menggunakan kendaraan pikap.

"Siang ini buaya mau diserahkan ke BKSDA Kaltim untuk selanjutnya dilepas liarkan di tempat yang jauh dari permukiman," ujarnya.

Ditambahkan Alimudin, kawasan sungai di Kabupaten Kutim memang masih menjadi habitatnya buaya. Warga diminta untuk berhati-hati di tengah situasi banjir saat ini.

"Kami (Disdamkar Bontang) siap untuk mengevakuasi buaya di kawasan Kutim, apabila ada laporan warga. Khususnya di kawasan perbatasan Kutim," katanya. (mcr14/jpnn)


Malam-malam petugas menangkap makhluk besar yang kerap membuat warga Kutai Timur waswas, takut.


Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Arditya Abdul Aziz

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News