Wiranto: Pilkada 2018 Nihil Laporan Ketidaknetralan Aparat

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Wiranto memastikan Pilkada Serentak 2018 berjalan lancar. Bahkan, berbagai kekhawatiran yang sempat muncul jelang pencoblosan bisa ditepis dan terbkti tak benar.
Salah satu kekhawatiran yang sempat muncul adalah isu ketidaknetralan aparat Polri, TNI dan Badan Intelijen Negara (BIN). Namun, Wiranto memastikan tak isu ketidaknetralan aparat dan kejadian menonjol pada pemungutan suara Pilkada 2018.
"Masalah netralitas, tidak ada laporan pelanggaran netralitas dari petugas penyelenggara pemilu maupun aparat Polri, TNI maupun BIN. Tidak ada laporan pelanggaran netralitas," kata dia di Mabes Polri, Rabu (27/6).
Mantan Panglima ABRI itu menambahkan, dari 171 daerah yang menyelenggarakan pilkada, semua berlangsung secara damai. Situasi kondusif ini adalah berkat kerja sama semua pihak.
"Tentu sudah pantas kalau kami sampaikan selamat dan terima kasih kepada petugas penyelenggara pusat dan daerah serta aparat keamanan atas kerja keras, tuntas dan ikhlas ini," ungkapnya.(mg1/jpnn)
Menkopolhukam Wiranto memastikan Pilkada Serentak 2018 berjalan lancar. Bahkan, kekhawatiran tentant keberpihakan aparat ternyata tak terbukti.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bea Cukai dan TNI Gagalkan Penyelundupan 445.800 Batang Rokok Ilegal di Gorontalo
- Berapa Uang Setoran Judi Sabung Ayam di Lampung? Ada Bukti Transfernya
- KSAL Minta Tunggakan BBM TNI AL Rp 5,45 T ke Pertamina Diputihkan, Bahlil Berkata Begini
- Tingkatkan Pertahanan Siber, Kasum TNI Terima Kunjungan Kepala Staf Digital Intelijen Militer Singapura
- Wakil Panglima TNI Berpangkat Bintang 4, Jenderal Agus: Kandidat Sudah Disiapkan
- Menhan Sjafrie Mengusulkan Tunjangan Operasi Prajurit TNI Naik 75 Persen