Wow, Miliarder India Beli Lincoln House Rp1,6 Triliun

Wow, Miliarder India Beli Lincoln House Rp1,6 Triliun
Lincoln House. Foto: Reuters

jpnn.com - MUMBAI - Pemerintah Amerika Serikat (AS) menjual sebuah rumah milik seorang mantan kaisar India di Mumbai kepada seorang jutawan India dengan harga 7,5 miliar rupee (Rp1,6 Triliun). Hal itu diungkapkan putra jutawan tersebut setelah empat tahun rumah tersebut dijual di pasaran.

Rumah Lincoln House yang menempatkan Konsulat AS dari 1957 hingga 2011 itu dibeli dari seorang pangeran yang menjualnya untuk membayar pajak.

Wow, Miliarder India Beli Lincoln House Rp1,6 Triliun

Cyrus Poonawalla. Foto: Int

Cyrus Poonawalla, salah seorang pria terkaya di India dan pendiri pabrik yang memproduksi vaksin, Serum Institute, telah membeli rumah di tepi pantai itu di selatan kota komersial dengan harga tujuh miliar rupee.

"Kami memutuskan untuk melanjutkan dengan urusan penjualan itu menyusul kondisi pasar dan harga yang menarik. Selatan Mumbai merupakan lokasi yang sangat ideal, masih asli dan harta warisan yang menjadi ikon bahkan bangunan itu mungkin tidak diperbolehkan dimodifikasi," kata anak lelaki Cyrus, Adar Poonawalla kepada AFP melalui email.

Poonawalla, yang merupakan CEO Serum mengatakan, biaya keseluruhan termasuk pajak mungkin mencapai delapan miliar rupee (Rp1,6 Triliun).

"Proses penjualan diharapkan selesai dalam waktu sekitar dua bulan dan akan digunakan sebagai tempat tinggal keluarga Poonawalla," katanya.

MUMBAI - Pemerintah Amerika Serikat (AS) menjual sebuah rumah milik seorang mantan kaisar India di Mumbai kepada seorang jutawan India dengan harga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News