Wuihhh, Biaya Hidup di Bontang Tertinggi se-Kaltim

Wuihhh, Biaya Hidup di Bontang Tertinggi se-Kaltim
Ilustrasi. Foto: Kaltim Post/JPNN

Jumlah tersebut mengalahkan kota-kota maju lain seperti Samarinda sebesar Rp 13,85 juta serta Balikpapan (Rp 13,7 juta).

Sementara itu, PKD terendah berasal dari Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu), yakni Rp  7,162 juta per tahun.

Habibullah menjelaskan, Bontang adalah daerah yang termahal juga ditilik dari tingkat harga barang.

Dilihat dari rata-rata pengeluaran tiap orang di Bontang yang sebanyak Rp 1,6 juta, hal itu dipicu harga barang-barang, terutama bahan pangan yang tinggi.

“Jika ada empat orang di Bontang, sementara rata-rata per kapita Rp 1 juta, dia harus punya gaji Rp 4 juta untuk bisa hidup layak di sana,” bebernya.

Dia menerangkan, tingkat kemahalan barang di Bontang tinggi karena kota tersebut hanya daerah yang kecil dengan luas sekitar 150 kilometer persegi.

Jadi, memerlukan bahan pangan maupun nonpangan kebanyakan dari luar daerahnya.

“Karena tidak memiliki areal pertanian yang memadai, akhirnya untuk keperluan makanan saja mereka (warga Bontang) harus mendatangkan dari luar Kaltim. Sehingga ongkos angkutnya menjadikan harga jual di Bontang mahal,” urai Habibullah. (roe/riz/kpg/gun)

Tingkat ketimpangan pengeluaran penduduk berpenghasilan rendah dan tinggi di Kalimantan Timur masih tinggi.


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News