20 Tahun Reformasi di Mata Pelaku Sejarah 1998

20 Tahun Reformasi di Mata Pelaku Sejarah 1998
20 Tahun Reformasi di Mata Pelaku Sejarah 1998

Ketika itu berkembang pesimisme kalau NKRI akan sulit dipertahankan dan Indonesia akan selesai karena pemerintahannya yang tidak bisa dipercaya dan negara kita juga diterpa krisis yang begitu kuat. Apalagi kita sangat beragam dan majemuk.

Tapi ternyata dengan reformasi kita mampu menyuarakan perbaikan diberbagai sistem mulai dari pembenahan ekonomi, menghentikan korupsi dan menjahit lagi keberagaman kita lewat desentralisasi.

Sistem otonomi daerah telah memungkinkan semua aspirasi pada 1998 disuarakan dalam bingkai NKRI.

Itulah Makna reformasi yang sesungguhnya menurut saya.

Tapi saya juga setuju kalau masih ada banyak juga agenda reformasi yang belum tercapai, oleh karena itu menurut saya slogan 'Menolak Lupa' itu menjadi penting.

Apa yang anda lakukan sekarang?

20 Tahun Reformasi di Mata Pelaku Sejarah 1998 Photo: Agung Wicaksono berorasi dalam salah satu aksi mahasiswa Institut Teknologi Bandung (ITB) tahun 1998. (Supplied: Instagram@agungwicak_mrtj by Wirendra )

Saya sekarang diamanahkan menjadi Direktur PT MRT Jakarta. Salah satu proyek infrastruktur transportasi yang sangat kritis untuk mengatasi kemacetan di ibukota.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News