4 Remaja Berpesta Miras dan Bawa Senjata Tajam di Tebet Ditangkap Polisi

jpnn.com - JAKARTA - Sebanyak empat remaja yang tengah berpesta minuman keras (miras) dan membawa senjata tajam di Jalan Dr. Saharjo, Tebet, Jakarta Selatan, Minggu (2/4) dini hari ditangkap Tim Patroli Presisi Polres Metro Jakarta Selatan.
Adapun empat remaja yang ditangkap Tim Patroli Presisi Polres Metro Jaksel itu ialah AF (19), AL (18), GN (17), dan DW (20). Barang bukti yang diamankan polisi, yakni satu Klewang, satu plastik minuman, dan dua unit kendaraan roda dua.
Kasat Samapta Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Gulam Nabhi mengatakan penangkapan itu terjadi sekitar pukul 01.17 WIB ketika Tim Patroli Presisi melakukan patroli untuk mengantisipasi adanya konvoi "sahur on the road" (SOTR) dan tawuran warga di wilayah hukum Polrestro Jaksel.
"Petugas menemukan empat remaja yang pesta miras dan diduga akan melakukan aksi tawuran di wilayah Tebet," kata Gulam dalam keterangannya.
Dia mengatakan saat melakukan penggeledahan, polisi menemukan senjata tajam jenis klewang yang dibuang ke dalam selokan di sebelah tempat para remaja itu berpesta miras.
"Empat remaja tersebut dibawa ke Polsek Tebet untuk dilakukan penyelidikan dan penyidikan," ungkap Gulam. (antara/jpnn)
Polisi menemukan empat remaja yang pesta miras dan diduga akan melakukan aksi tawuran di wilayah Tebet.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
- Takut Foto Mandi Telanjang Disebar di Sekolah, Putri Terpaksa Menuruti Kemauan Ayah Tiri
- Oknum Anggota Polri di Sulteng jadi Tersangka Kasus Asusila
- Analisis Reza soal Polisi Sebut Kasus ABG di Parimo Bukan Pemerkosaan, Melainkan Persetubuhan Anak
- Bareskrim Bongkar Pabrik Ekstasi Jaringan Internasional, 4 Tersangka Ditangkap, 2 Masuk DPO
- Denny Indrayana Siapkan Pengacara Hadapi Laporan soal Putusan MK di Bareskrim
- Heboh Penemuan Mayat Wanita di Kampar, Polisi Ungkap Fakta Ini