Ayah Mirna Punya Bukti Jessica Tuangkan Racun?

jpnn.com - JAKARTA - Darmawan Salihin, menanggapi santai bantahan pengacara Jessica Kumala Wongso, yang menyebut tidak mungkin kliennya membunuh Wayan Mirna Salihin dengan natrium sianida.
"Ya bagus, namanya juga kuasa hukum," kata Darmawan usai mengikuti sidang perdana Jessica di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Rabu (15/6).
Sebagai ayah, Darmawan tidak gentar. Dia mengatakan, kuasa hukum Jessica berhak terus membela kliennya.
"Tapi kan yang penting buktinya. Mau kuasa hukumnya 50 juga tidak apa-apa, yang penting fakta hukumnya," terang Darmawan.
Darmawan yakin, fakta sebenarnya akan terungkap, sebab dia memiliki fakta hukum. "Nanti akan dikasih lihat film Jessica akan meracun. Kalau misalnya dia mau apa, ya terserah. Itu hak dia, ini negara hukum dan semua akan terungkap," pungkas Darmawan. (boy/jpnn)
JAKARTA - Darmawan Salihin, menanggapi santai bantahan pengacara Jessica Kumala Wongso, yang menyebut tidak mungkin kliennya membunuh Wayan Mirna
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bongkar Judi Online, Polda Metro Jaya Amankan Owner Judol
- Maling Motor Selamat dari Amukan Warga Setelah Masuk ke Kali Mookevart
- Takut Diamuk Massa, Maling Motor di Kalideres Ceburkan Diri ke Kali
- Dituduh Menculik Anak, Nenek Asyiah Dianiaya Warga, Ada Provokatornya
- Polda Sumsel Ringkus Lima Tersangka Illegal Logging di Muba
- Tolak Pinjamkan Sepeda Motor, Ayah Tiri di Bandung Tewas Dibunuh Sang Anak