Bantuan Lansia Telantar Ditingkatkan

Bantuan Lansia Telantar Ditingkatkan
Bantuan Lansia Telantar Ditingkatkan
Presiden juga mengungkapkan dari catatan badan pusat statistik (BPS) jumlah lansia dari tahun ketahun mengalami peningkatan. Tahun 1970 sebanyak 5,3 juta lansia. Tahun 1990 meningkat dua kali lipat menjadi 12,7 juta lansia. Tahun 2000 menjadi 14,4 juta, tahun 2005 naik menjadi 16,8 juta dan tahun 2008 bertambah 19,5 juta.

SBY berpandangan, peningkatan jumlah lansia menunjukkan membaiknya harapan hidup penduduk. Itu juga menunjukkan tercapainya beberapa tujuan-tujuan pembangunan, terutama terkait peningkatan kesejahteraan.

"Dulu rata-rata penduduk Indonesia meninggal di usia 50-an, sekarang meningkat jadi 70,7 tahun. Ini berarti tingkat kesejahteraan makin baik, berarti indeks pembangunan manusia sebagai ukuran keberhasilan pembangunan juga makin meningkat," kata SBY. (sof)

JAKARTA - Pemerintah akan meningkatkan bantuan sosial untuk penduduk lanjut usia (lansia). Presiden Susilo Bambang Yudhoyono juga meminta agar kebocoran


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News