Beradegan Mesra, Artis Cantik Ini Malah Tertawa

Beradegan Mesra, Artis Cantik Ini Malah Tertawa
Hannah Al Rashid. Foto: dok.Jawa Pos

jpnn.com - JAKARTA - Hannah Al Rashid, 29, dituntut melakoni peran serius dalam film Comic 8: Casino Kings. Padahal, film yang dimainkan tersebut bergenre komedi. Menurut Hannah, hal itu menjadi tantangan terberat selama dirinya bermain film.

Menjadi serius dalam situasi yang komedi bukanlah hal mudah. Terlebih, Hannah adalah tipe orang yang mudah tertawa. Akibatnya, saat syuting, dia sering diomeli sang sutradara, Anggy Umbara. Ada satu adegan yang selalu gagal lantaran Hannah menahan tawa sehingga harus take berulang-ulang.
 
Pada adegan itu, Hannah bertugas memastikan para komika tidak membawa alat komunikasi. Caranya, mereka harus membuka baju di depan dia.

"Aku enggak bisa tahan ketawa. Apalagi lihat Uus (komika yang bermain di film tersebut, Red)," ungkap perempuan berdarah Bugis-Prancis itu kepada Jawa Pos di Epicentrum.
 
Melihat Hannah terus tertawa, para komika justru semakin bersemangat mengerjai perempuan kelahiran London, 25 Januari 1986, tersebut. Hannah mencuri dengar, para komika bertukar ide untuk tampil di depannya sambil melucuti baju mereka. Setelah berkali-kali mengulang adegan, Hannah akhirnya bisa melewati adegan tersebut.
 
Adegan lain yang membuat Hannah geli adalah adegan mesra dengan Donny Alamsyah. Hannah yang cantik serta Donny yang tampan tentu akan cocok-cocok saja beradegan romantis.

Tetapi, dalam film itu, Donny dikisahkan sebagai pria buruk rupa dengan gigi tonggos. Hannah sekali lagi diuji. Dia harus menahan diri untuk tidak tertawa.
 
"Ujian" besar melalui beragam adegan konyol itu dianggap sebagai latihan untuk melakoni film terbarunya, Skakmat. Film produksi MNC Pictures tersebut juga bergenre komedi seperti Comic 8: Casino Kings.

Dalam film itu, Hannah akan beradu akting dengan Dony Alamsyah, Tanta Ginting, serta pesilat Cecep Arief Rahman. (and/c5/jan)


JAKARTA - Hannah Al Rashid, 29, dituntut melakoni peran serius dalam film Comic 8: Casino Kings. Padahal, film yang dimainkan tersebut bergenre komedi.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News