Bersilaturahmi dengan Kiai Kampung, Pak Mahfud Singgung Perhatian Khusus

Bersilaturahmi dengan Kiai Kampung, Pak Mahfud Singgung Perhatian Khusus
Cawapres bernomor urut 3 Mahfud MD (duduk di tengah) saat menghadisi rilaturahmi dengan para kiai kampung di Ponok Pesantren Nurul Khalil Poncogati, Bondowoso, Jawa Timur, Minggu (3/12/2023) malam. Foto: Tim Media Mahfud MD

jpnn.com, BONDOWOSO - Cawapres bernomor urut 3 di Pilpres 2024 Mahfud MD menyatakan para kiai kampung memiliki peran penting dalam Pemilu 2024.

Kontestan Pilpres 2024 yang berpasangan dengan Ganjar Pranowo itu berpendapat para kiai kampunglah yang bersentuhan dengan masyarakat bawah sehingga bisa langsung menyampaikan pesan dan imbauan.

Mahfud menyatakan hal itu saat bersilaturahmi dengan para kiai kampung di Pondok Pesantren Nurul Khalil, Bondowoso, Jawa Timur (Jatim), pada Minggu (3/12/2023) malam.

"Bagi saya kiai kampung itu penting karena tugasnya berhadapan langsung dengan masyarakat di bawah," ujarnya.

Oleh karena itu, Mahfud mengharapkan para kiai kampung tetap peduli pada politik, termasuk pada Pemilu 2024.

"Politik itu penting karena berkaitan dengan keberlangsungan sebuah negara," katanya.

Guru besar ilmu hukum itu pun pun mengutip pernyataan Imam Al-Ghazali yang mengibaratkan politik dan agama sebagai saudara kembar. Tamsil itu untuk menggambarkan betapa pentingnya politik dalam kehidupan masyarakat.

"Jika salah satunya tidak ada maka tidak akan berjalan. Begitu juga orang beragama tanpa back-up politik juga kurang baik," tuturnya.

Mahfud MD menyebut kiai kampung yang bersentuhan langsung dengan masyarakat memiliki peran penting di Pemilu 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News