Dahlan Maju Asalkan Rakyat Mau
Senin, 28 Januari 2013 – 23:02 WIB

Dahlan Maju Asalkan Rakyat Mau
JAKARTA – Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara (Menneg BUMN) Dahlan Iskan, tidak mau buru-buru menyatakan kesiapannya menjadi calon Presiden pada 2014 mendatang. Alasannya, karena hal itu sepenuhnya berada di tangan masyarakat Indonesia. Menurut Dahlan, menjadi seorang pemimpin apalagi seorang kepala negara, bukanlah pekerjaan yang mudah. Namun begitu, siapapun masyarakat Indonesia yang memenuhi syarat, tentu memunyai hak yang sama, termasuk Raja Dangdut Rhoma Irama. “Ya beliau juga berhak,” ujarnya sembari tersenyum.
Namun jika mayoritas rakyat menginginkan, maka Dahlan siap menjalankan amanat dengan sepenuh hati. Yang penting, rakyat tidak salah pilih pemimpin pada 2014 nanti.
Baca Juga:
“Mau tidak mau harus siap. Terserah masyarakat. Apa yang harus dipilih saya kira Pak SBY sudah membuat langkah supaya rakyat tidak salah pilih. Dan itu dirisetkan kepada sejumlah intelektual, siapa yang sebaiknya diperhatikan oleh masyarakat,” kata Dahlan di sela-sela peresmian wadah "Rumah Kita" yang digagas Komunitas Ayo Selamatkan Indonesia (KASI) di Jakarta, Senin (28/1) malam.
Baca Juga:
JAKARTA – Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara (Menneg BUMN) Dahlan Iskan, tidak mau buru-buru menyatakan kesiapannya menjadi calon Presiden
BERITA TERKAIT
- Sejumlah PAC PDIP Banten Minta DPP Kembalikan Hak Tia Rahmania
- Sultan dan Ketua Senat Kamboja Sepakati Pembentukan Forum Senat ASEAN
- Bergulir Desakan Lengserkan Gibran, Sikap Pak Sarmuji Jelas
- Golkar Mengakui SOKSI Kepemimpinan Ahmadi Noor Supit
- P2PD: Gus Imin Dorong Kepala Daerah dari PKB Giat Berinovasi
- Pengamat: Rekayasa Penangkapan Cawabup Bengkulu Selatan Ii Sumirat Lebih Parah dari Politik Uang