Hadapi Barcelona U-18 di Final IYC, Atletico Madrid U-18 Pastikan Suguhkan Permainan Terbaik

Hadapi Barcelona U-18 di Final IYC, Atletico Madrid U-18 Pastikan Suguhkan Permainan Terbaik
Pelatih Atletico Madrid U-18 Daniel Perez (kanan) dan pemainnya Jacobo Lorenzo memberikan keterangan kepada media di Stadion Internasional Jakarta (JIS), Jakarta, Jumat (15/4/2022). Foto: Michael Siahaan/Antara

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Atletico Madrid U-18 Daniel Perez sudah mempelajari permainan Barcelona U-18 setelah kalah dalam pertemuan pertama di International Youth Championship (IYC) pekan lalu.

Menghadapi final di Jakarta International Stadium (JIS) Selasa (19/4) malam nanti, perubahan taktik sudah disiapkan.

"Barcelona memiliki gaya permainan dan juga materi pemain yang bagus, kami sudah mempelajarinya," kata Daniel.

Karena pengalaman dari laga pertama, Atletico Madrid U-18 berbenah dan siap untuk memberikan performa yang lebih baik pada pertemuan kedua malam nanti.

Pelatih asal Spanyol itu juga menyebut pemain-pemainnya sangat antusias menjelang pertandingan ini.

"Harapan kami semoga semua pemain bisa bertanding dengan maksimal dalam sebuah laga beratmosfer profesional ini," ucapnya.

Laga puncak IYC ini bakal seru karena kedua tim sudah saling memahami permainannya.

Baca Juga: Kejadian di Lahat, Suami Bunuh Istri, Keluarga Korban Minta Pelaku Dihukum Mati

Laga Final IYC bakal mempertemukan Barcelona U-18 kontra Atletico Madrid U-18. Siapa bakal menang?

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News