Honorer K2 Tuding Yuddy Beri Laporan Palsu ke Jokowi
jpnn.com - JAKARTA--Ketua Tim Investigasi Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) Riyanto Agung Subekti alias Itong memimpin aksi unjuk rasa di depan Istana Merdeka, Kamis (11/2).
Dalam orasinya dia menyatakan, Presiden Jokowi tidak mendapatkan laporan yang benar dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi. Itu sebabnya Jokowi tidak memberikan waktu untuk bertemu perwakilan FKH2I.
"Kenapa sampai kita belum diterima Pak Jokowi, karena para pembantunya tidak ada yang becus. Pak MenPAN-RB tidak melaporkan dengan benar tentang kita, saudara-saudara," seru Itong dalam aksi nasional hari kedua di depan Istana.
Meski peserta demo berteriak huuuuuu, namun banyak di antaranya yang mengaku tidak percaya kalau Jokowi tidak tahu soal K2.
"Masa iya Presiden tidak tahu, banyak beritanya malah tidak tahu. Jangan-jangan ada upaya mengadu-domba honorer K2 dengan MenPAN-RB," kata honorer dari Grobogan, Jateng yang mewanti-wanti tidak diekspos namanya itu.
Demikian juga pendapat honorer K2 dari Jakarta. Dia merasa, itu hanya untuk mengalihkan isu saja. Aslinya Jokowi sudah tahu.
"Meski urusan presiden banyak, tapi kan sebagai pimpinan pasti dapat laporan dari para pembantunya. Jadi nonsen kalau presiden tidak tahu," tandasnya. (esy/jpnn)
JAKARTA--Ketua Tim Investigasi Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) Riyanto Agung Subekti alias Itong memimpin aksi unjuk rasa di depan Istana
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Soal Pelarangan Truk ODOL, Komisi V: Kami Sudah Menyuarakan Lama
- Good Mining Practice Jadi Kunci Keseimbangan Tambang dan Lingkungan
- Soal Kecelakaan di Purworejo, Pimpinan Komisi V Mendorong Audit Transportasi Publik
- Kapsul Minyak Ikan Gabus Jadi Solusi Ampuh Bagi Penyembuhan Luka
- Lapas Narkotika Muara Beliti Rusuh, Menteri Agus Klaim Ingin Sikat HP dan Narkoba
- MUI Jabar Minta Ba’alawi dan PWI Laskar Sabilillah Berdamai