INDODAX Hadir untuk Memajukan Industri Kripto di Indonesia

"Kami juga memiliki INDODAX Academy, sebuah platform pendidikan yang berfokus pada meningkatkan literasi masyarakat, terutama generasi Z, mengenai aset kripto, investasi, dan manajemen keuangan. Melalui INDODAX Academy, Kami berharap dapat membantu menciptakan generasi yang lebih cerdas secara finansial dan siap menghadapi masa depan dengan kemandirian keuangan," kata William.
Selain itu, terkait dengan diresmikanya bursa kripto, Oscar juga menegaskan jika INDODAX akan berupaya mensubsidi biaya tambahan agar biaya transaksi kripto dalam negeri tetap terjangkau, sehingga tidak memberatkan para trader aset kripto Indonesia.
Hal ini menjadi salah satu komitmen INDODAX untuk membantu memajukan industri kripto di Indonesia.
“Hadirnya bursa berjangka ini tak menutup kemungkinan akan menambah biaya transaksi yang diperkirakan sebesar 0.02% untuk biaya bursa, depository dan kliring. Namun, kami sebisa mungkin tidak akan mengenakan biaya tambahan kepada customer. Tindakan ini kami lakukan untuk memastikan agar para pelanggan tetap bertransaksi di dalam negeri dan tidak lari bertransaksi di luar negeri,” ucap Oscar.
Melalui komitmennya yang kokoh dan berbagai inisiatif yang progresif, INDODAX terus membuktikan peran pentingnya dalam memajukan industri kripto dan finansial di Indonesia, dengan tetap berpegang pada nilai-nilai kepatuhan, inovasi, dan edukasi.(chi/jpnn)
INDODAX merupakan perusahaan karya anak bangsa yang dipimpin dan diprakarsai oleh Oscar Darmawan.
Redaktur & Reporter : Yessy Artada
- Kuartal II 2025, Harga Bitcoin Diprediksi Makin Melejit
- 5 Tip Menghadapi Volatilitas Kripto, Upbit Imbau Dana Darurat Sebagai Prioritas
- Pintu Gelar Trading Competition 2025 Berhadiah Rp100 Juta, Yuk Ikutan!
- Lampaui Amazon dan Google, Bitcoin Kini Jadi Aset Kelima Terbesar di Dunia
- Harga Bitcoin Tembus Rp1,56 Miliar, CEO Indodax Ajak Masyarakat Mulai Mengubah Pola Pikir
- Kantongi Lisensi MSB, MLPRU Siap Perluas Layanan Kripto di AS