Istri Renang Tanpa Busana, Suami 'Kuras' Isi Rumah
Kamis, 11 Juli 2013 – 20:29 WIB

Istri Renang Tanpa Busana, Suami 'Kuras' Isi Rumah
JIKA ada seorang wanita cantik meminta izin untuk berenang di kolam renang anda sambil telanjang sebaiknya berpikir dua kali. Jangan sampai bernasib sama seperti Stephen Amaral, warga Crossville, Tennessee Amerika Serikat. Ya, alih-alih melihat 'tontonan' gratis perempuan yang sedang bugil berenang, pria 54 tahun itu malah menjadi korban pencurian.
Kejadian itu bermula ketika sepasang suami istri yang merupakan tetangganya sendiri bertamu ke rumahnya beberapa hari lalu. Mereka awalnya ngobrol asik di ruang tamu. Tak lama kemudian, sang istri meminta suaminya pulang untuk mengambilkan rokoknya yang tertinggal di rumah.
Baca Juga:
Nah, begitu suaminya pulang sejenak, perempuan berbasa-basi. Dia mengaku kegerahan lantaran udara di luar sangat panas. Dia pun mengutarakan ingin berenang sambil telanjang di kolam renang milik Amaral. "Bolehkan saya berenang tanpa pakaian sama sekali. Udara di luar sangat panas. Saya ini mendinginkan tubuh," kata Amaral menirukan tamunya seperti dilansir NYdailymail Kamis (11/7).
Amaral langsung menelan ludah mendengar permintaan tamunya. Tanpa berpikir panjang, dia langsung mengizinkan tamunya mendinginkan suhu tubuhnya.
JIKA ada seorang wanita cantik meminta izin untuk berenang di kolam renang anda sambil telanjang sebaiknya berpikir dua kali. Jangan sampai bernasib
BERITA TERKAIT
- Donald Trump Sebut Industri Film di AS Sekarat
- Trump Tegaskan Iran Tak Boleh Memiliki Nuklir untuk Alasan Apa pun, Pelucutan Total!
- 2 Kapal Wisata Terbalik di China, 3 Orang Tewas & 14 Hilang
- Berulah di Medsos, Donald Trump Pamer Fotonya Berpose ala Paus Vatikan
- Sekjen PBB Tegaskan Serangan Israel Pelanggaran Terhadap Kedaulatan Suriah
- Uni Eropa Mendesak Israel Segera Cabut Blokade & Buka Akses Bantuan ke Gaza