Karta Gunawan Tewas Ditikam Usai Salurkan Bantuan Longsor di Cimanggung

Karta Gunawan Tewas Ditikam Usai Salurkan Bantuan Longsor di Cimanggung
Karta Gunawan, korban yang tewas ditikam usai memberikan bantuan longsor di Cimanggung. Foto: dok pri/pojoksatu

jpnn.com, BANDUNG - Seorang warga Jalan Vila Bandung Indah, Desa Cileunyi Kulon, Kabupaten Bandung, meninggal dunia ditikam sekelompok orang tak dikenal.

Ini terjadi setelah korban menyerahkan bantuan sosial untuk warga korban longsor di Cimanggung, Sumedang, Jumat (16/1/2021).

Korban diketahui bernama Karta Gunawan, 37. Dia sempat dilarikan ke rumah sakit namun nyawanya tidak tertolong.

Hal tersebut dibenarkan Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Polres Sumedang AKP Yanto Slamet.

“Kejadian terjadi di wilayah Cimanggung. Nyawa korban tak tertolong dan tewas di rumah sakit,” ujar Yanto.

Yanto mengatakan pihak kepolisian sedang melakukan penyelidikan atas kejadian tersebut.

Sementara itu, pihak keluarga korban berusaha mengikhlaskan kepergian almarhum.

Namun, mereka berharap pihak penegak hukum tetap memproses kasus tersebut semaksimal mungkin hingga menangkap pelaku, agar hal serupa tidak terulang di kemudian hari.

“Keluarga ikhlas atas berpulangnya almarhum, namun kami baik kerabat atau pun pihak keluarga meminta agar proses hukum harus ditegakan. Saya ingin keadilan buat almarhum. Kalau emang negara kita negara hukum tolong tuntaskan kasus almarhum,” tegas Aulia, salah seorang kerabat korban.

Karta Gunawan warga Jalan Vila Bandung Indah, Desa Cileunyi Kulon, Kabupaten Bandung, meninggal dunia ditikam sekelompok orang tak dikenal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News