Kemlu Kirim Tim Malam Ini ke Tokyo

Indonesia Nyatakan Siap Membantu Jepang

Kemlu Kirim Tim Malam Ini ke Tokyo
PARAH - Dampak tsunami di salah satu daerah yang terkena di Jepang, seperti terlihat pagi tadi saat warga baru saja keluar rumah. Foto: Reuters.
Sementara itu di Jepang sendiri, disebutkan juga bahwa KBRI Tokyo sementara itu telah melakukan pengiriman tim ke Miyagi dan Iwate. "KBRI Tokyo telah mengirim tim KBRI, untuk membuka posko sementara di Sendai, sekitar Miyagi dan Iwate, untuk memberikan bantuan bagi WNI yang berada di daerah tersebut," papar pihak Kemlu.

Selanjutnya, pihak Kemlu pun tak ketinggalan memberikan inforasi, bahwa sejak terjadinya gempa kemarin (11/3), telah dioperasikan Situation Room di Kemlu, sementara KBRI Tokyo sendiri membentuk pos layanan informasi yang beroperasi 24 jam. Disebutkan, tercatat hingga Sabtu (12/3) pagi tadi, Situation Room telah menerima 238 permohonan informasi mengenai WNI di Jepang. Request itu pun telah ditindaklanjuti oleh pihak Kemlu dan KBRI Tokyo, yang lantas disebutkan berhasil menghubungi tak kurang dari 43 WNI.

Masyarakat pun dihimbau untuk terus berkoordinasi dengan Kemlu, KBRI Tokyo dan KJRI Osaka, pada sejumlah nomor hotline yang sudah disediakan. Di mana nomor-nomor hotline itu, yang disebut dapat dihubungi 24 jam sehari, antara lain terdiri dari Situation Room Kemlu (+62213510409), Hotline Direktorat Astimpas Kemlu (+62 821 2446 9694), Hotline Direktorat Perlindungan WNI Kemlu (+62 899 8449342), hingga Hotline KBRI Tokyo (+819031324994), SMS Center KBRI Tokyo (+818035068612) dan Hotline KJRI Osaka di nomor +81662529827. (ito/cha/jpnn)

JAKARTA - Kesiapsediaan untuk membantu Jepang, terkait bencana gempa dan tsunami yang baru saja melanda Negeri Sakura itu, kembali ditegaskan oleh


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News