KPU Ajukan Dana Logistik Rp.1,2 T

KPU Ajukan Dana Logistik Rp.1,2 T
KPU Ajukan Dana Logistik Rp.1,2 T
JAKARTA--Dana logistik Pemilu 2009 yang diajukan Komisi Pemilihan Umum dalam pembahasan dengan Komisi II DPR RI mencapai Rp 1,2 triliun. Dana tersebut untuk pengadaan surat suara, segel dan tinta, kotak serta bilik suara.

 

Kepala Biro Logistik KPU Dalail mengungkapkan, untuk pengadaan bilik dan kotak suara dilaksanakan di daerah, namun peraturannya tetap dari pusat. Sedangkan pengadaan barang untuk tinta belum selesai diputuskan, karena harus menunggu tim ahli agar sesuai dengan budget. "Pengadaan segel dan surat suara dapat diselesaikan pada akhir November kalau tidak ada masalah. Sedangkan pencetakan surat suara selesai pada Januari 2009," cetus Dalail.

Dijelaskannya, biaya pengadaan logistik yang dianggarkan KPU diambil dari anggaran tahun 2008, sedangkan distribusinya diambil dari anggaran 2009. Berdasarkan data dari KPU, anggaran untuk surat suara Rp 1.082.993.384.000 dan tinta sebesar Rp.37.716.175.000. Sedangkan biaya pengadaan segel dianggarkan Rp3.399.506.000, kotak suara sebesar Rp55.458.033.000, dan bilik suara Rp35.662.913.000. Dengan demikian, total keseluruhan anggaran pengadaan yaitu Rp1.215.230.011.000.

Sementara itu Ketua Komisi II DPR RI EE Mangindaan yang dimintai komentarnya mengatakan, untuk dana KPU pihaknya mengutamakan prinsip ekonomis. Asalkan sesuai kebutuhan dan efisiensi, tidak ada pemangkasan dana Pemilu.

JAKARTA--Dana logistik Pemilu 2009 yang diajukan Komisi Pemilihan Umum dalam pembahasan dengan Komisi II DPR RI mencapai Rp 1,2 triliun. Dana tersebut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News