Musisi Yogyakarta Kumpulkan Donasi untuk Seventeen

Musisi Yogyakarta Kumpulkan Donasi untuk Seventeen
Konser Tribute for Seventeen di Yogyakarta. Foto: Tika Biantoro/JPNN

jpnn.com, YOGYAKARTA - Konser penghormatan untuk Seventeen sukses digelar di Titik Nol Kilometer depan Gedung Agung Yogyakarta, Sabtu (29/12) malam.

Belasan juta donasi terkumpul sebagai bentuk bantuan untuk keluarga para personel Seventeen yang menjadi korban tsunami Anyer, beberapa waktu lalu.

"Makasih banyak ini donasi yang terkumpul on the spot. Semoga Allah SWT melipat gandakan amal baik semuanya amin," ungkap Yudhy, mantan personel Seventeen sebagai penggagas acara Konser Untukmu Sahabat Tribute to Seventeen, lewat akun Instagram miliknya, Minggu (30/12).

Gitaris tersebut mengunggah total donasi yang terkumpul yakni sebesar Rp 18.581.500. Menurut Yudhy, ke depan juga bakal dibuka donasi secara online.

Sementara itu, konser Untukmu Sahabat Tribute to Seventeen sukses dimeriahkan banyak musisi. Selain mantan personel Seventeen, tampil juga beberapa grup lainnya. Seperti Jogja HipHop Foundation, Jikustik, Shakey, Istana Band, dan lainnya

Seperti diketahui, tiga personel Seventeen menjadi korban meninggal dunia akibat tsunami Banten pada Sabtu (22/12). Tiga member Seventeen, yakni Herman, Bani, dan Andi ditemukan tidak bernyawa usai bencana.

Hanya Ifan, sang vokalis yang selamat dari kejadian nahas tersebut. Meski dia harus kehilangan sang istri, Dylan Sahara Puteri yang juga menjadi korban. (mg3/jpnn)


Konser Tribute for Seventeen yang digelar musisi Yogyakarta berhasil mengumpulkan dana Rp 18.581.500.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News