Natal dan Tahun Baru, 498 Pesawat Sudah Siap

Natal dan Tahun Baru, 498 Pesawat Sudah Siap
Budi Karya Sumadi. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Diprediksi akan terjadi peningkatan penumpang pada masa angkutan natal 2016 dan tahun baru 2017.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyampaikan, kenaikan ini diperkirakan sekitar 5 persen dibanding masa angkutan sebelumnya. Yakni dari 16,08 juta menjadi 17,01 juta.

Dari jumlah tersebut, transportasi udara jadi menyumbang penumpang paling besar.

Sebanyak 7,1 juta orang diperkirakan menggunakan moda transportasi ini pada masa libur panjang akhir tahun nanti. Jumlah tersebut naik sekitar 9 persen dari tahun lalu sekitar 6,5 juta orang.

Untuk melayani antusias masyarakat ini, kata dia, ada sekitar 498 pesawat yang telah siap. Dengan kapasitas domestik 8,1 juta dan internasional 1,8 juta.

Bukan hanya moda udara yang jadi promadona. Angkutan perkeretaapian juga jadi salah satu jujukan utama. Dari antusiasme yang ada, jumlah penumpang pada masa angkutan natal tahun baru kali ini diperkirakan naik hingga 6 persen dibanding tahun lalu, sekitar 5,2 juta penumpang.

"Ada 354 kereta api yang tersedia dengan kapasitas angkut sekitar 212.348 tempat duduk," tutur Budi di Jakarta, kemarin (6/12).

sayangnya, kondisi itu akan sedikit berbeda dengan moda angkutan jalan, penyebrangan dan laut. Ketiganya diprediksi mengalami kenaikan yang tidak terlalu signifikan.

JAKARTA - Diprediksi akan terjadi peningkatan penumpang pada masa angkutan natal 2016 dan tahun baru 2017. Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News