Ormas Berperan Aktif, 4 Pilar Kebangsaan Makin Sempurna

jpnn.com, BANTEN - Empat Pilar MPR akan semakin booming dan sempurna jika organisasi kemasyarakatan berperan aktif menyampaikannya kepada masyarakat.
Anggota MPR Fraksi PAN Yandri Susanto mengatakan, peran ormas akan menyempurnakan sosialisasi nilai-nilai empat pilar.
"Kalau hanya berharap dari anggota MPR atau pejabat negara, dosen, itu tidak akan membumi. Karena itu, salah satu jangkar kita adalah ormas," kata Yandri saat sosialisasi 4 Pilar MPR bertajuk Pancasila sebagai Dasar dan Ideologi Negara, UUD NKRI Tahun 1945 sebagai Konstitusi Negara serta Ketetapan MPR, Bhineka Tunggal Ika sebagai Semboyan Negara di Hotel Ratu, Serang, Banten, Selasa (5/9).
Yandri menuturkan, ormas lahir, tumbuh dan berkembang subur di tengah-tengah masyarakat.
"Jika ormas peduli, ikut berpartisipasi aktif dan menghayati empat pilar kebangsaan itu, saya yakin akan sangat membumi di mana pun di bumi Indonesia," kata Yandri.
Yandri menambahkan, nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika bukan sekadar dihafal.
Namun, yang paling penting adalah mengimplementasikan pesan moral dan nilai-nilai yang terkandung dalam empat pilar kebangsaan itu.
"Saya minta sebagai anak bangsa jaga nilai-nilai itu semua," kata Yandri. (boy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Boy
- Kuliah Umum di Universiti Malaya, Ibas Bahas Geopolitik, Geoekonomi dan Kekuatan ASEAN
- Ibas Tegaskan Indonesia dan Malaysia Tak Hanya Tetangga, Tetapi..
- Waka MPR Sebut Kehadiran Prabowo Saat May Day Wujud Komitmen Keberpihakan Kepada Buruh
- Lestari Moerdijat: Jadikan Momentum Hari Buruh untuk Mempercepat Lahirnya UU PPRT
- Atasi Darurat Sampah, Waka MPR Lestari Moerdijat Sebut Sejumlah Hal yang Harus Dilakukan
- Wakil Ketua MPR Eddy Soeparno Siap Fasilitasi Pemda Atasi Masalah Sampah