Prajurit TNI di Perbatasan Beraksi Malam Hari, Sukses, Silakan Amati Fotonya

jpnn.com, JAYAPURA - Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 126/KC, Pos Kalimao berhasil menggagalkan penyeludupan narkotika jenis ganja asal PNG, di kawasan lintas Batas Kabupaten Keerom, pada Jumat (19/2) malam.
Dansatgas Pamtas Yonif 126/Kala Cakti Letkol Inf Dwi Widodo mengatakan pihaknya menggagalkan penyeludupan itu saat menggelar sweeping kendaraan.
"Saat itu ada pengendara yang dihentikan, ketika diperiksa ada lima paket ganja siap edar di dalam jok motor," ucapnya.
Selain ganja, pihaknya pun mengamankan dua pelaku yakni MS dan WS.
"Kami sudah serahkan kepada rekan kami di kepolisian untuk ditindaklanjuti sesuai hukum yang berlaku," terangnya.
Sementara itu Komandan Pos Kalimao Kapten Inf Tommy M.J menjelaskan bahwa pihaknya berkomitmen untuk membantu pemerintah dalam upaya pencegahan, penggunaan dan penyalahgunaan narkotika maupun barang-barang ilegal lainnya yang hendak diseludupkan.
"Kegiatan sweeping sebagai upaya Satgas Yonif 126/KC dalam menjamin stabilitas keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat Papua," tegasnya.
Da menambahkan sejauh ini berbagai bentuk kegiatan yang dilakukan oleh Satgas Yonif 126/KC sangat mendapat dukungan dari masyarakat.
"Ini bukti TNI hadir untuk masyarakat dan TNI dicintai rakyat," tegasnya. (mcr30/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Prajurit TNI menggelar sweeping di kawasan perbatasan RI-PNG di Kabupaten Keerom Papua, berhasil.
Redaktur : Soetomo
Reporter : Ridwan Sangaji
- Bea Cukai Gagalkan Penyelundupan Ekstasi di Bandara SSK II Pekanbaru, Ini Kronologinya
- Bea Cukai dan TNI Gagalkan Penyelundupan 445.800 Batang Rokok Ilegal di Gorontalo
- Berapa Uang Setoran Judi Sabung Ayam di Lampung? Ada Bukti Transfernya
- Dukungan PT Advance Medicare Corpora Wujudkan Pelayanan Medis THT di Sorong
- KSAL Minta Tunggakan BBM TNI AL Rp 5,45 T ke Pertamina Diputihkan, Bahlil Berkata Begini
- Tingkatkan Pertahanan Siber, Kasum TNI Terima Kunjungan Kepala Staf Digital Intelijen Militer Singapura