Presiden Venezuela Memerintah dari Tenda

Bukan hanya itu. Presiden berusia 56 tahun tersebut telah mengajukan permohonan kebijakan baru yang memungkinkan pengucuran dana sangat besar untuk korban bencana banjir. "Saya akan mengajukan sejumlah kebijakan baru kepada parlemen. Karena itu, kami juga akan membutuhkan tambahan dana miliaran dolar. Tidak ada waktu lagi. Ini harus segera dilakukan," kata Chavez dalam pernyataannya di televisi.
Menurut Chavez, upaya tersebut merupakan respons terhadap peristiwa banjir bandang yang menyebabkan 120 ribu orang kehilangan tempat tinggal. Dia tidak secara spesifik menyebutkan kebijakan baru yang diinginkan. Namun, intinya kebijakan baru itu harus mencakup area perkotaan dan pedesaan serta undang-undang dasarnya.
"Ada rangkaian aturan yang akan saya putuskan pada 22, 23, dan 25 Desember tepat di tengah suasana Natal dan tahun baru," katanya pada Jumat lalu (10/12).
BERITA TERKAIT
- Joe Biden Sudah Sebulan Lebih Mengabaikan Raja Salman, Akhirnya Telepon Itu Datang
- Lupakan Era Trump, Biden dan Trudeu Sepakat Jadikan China Musuh Bersama
- Giliran Jenderal Maung Maung dan Letjen Moe Myint Kena Sanksi Amerika Serikat
- Baku Tembak di Toko Senjata, 3 Orang Tewas, Banjir Darah
- Gedung Putih: Amerika Tidak Akan Mengundang Rusia
- Joe Biden Janjikan Dolar Amerika Banyak Banget untuk COVAX