Sebanyak Empat Pekerja Migran dari Malaysia yang Pulang ke Jatim Positif Covid-19

Sebanyak Empat Pekerja Migran dari Malaysia yang Pulang ke Jatim Positif Covid-19
Pekerja Migran dari Malaysia saat menjalani karantina di RSLI. Foto: Humas RSLI

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Rumah Sakit Lapangan Indrapura (RSLI) Surabaya Laksamana Pertama dr I Dewa Gede Nalendra Djaya Iswara menyatakan empat Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang pulang dari Malaysia terkonfirmasi positif Covid-19.

Menurut dia, keempat PMI yang pulang pada periode April hingga awal Mei itu berangkat terpisah dari negeri Jiran menuju Surabaya.

Nalendra menyebut sebelum berangkat ke Indonesia mereka sudah menjalani swab dengan hasil negatif. Namun, setibanya di Bandara Juanda keempat orang itu langsung dibawa ke Asrama Haji Surabaya untuk tes swab ulang dan karantina dua hari.

"Empat orang yang positif Covid-19 langsung dikirim ke RSLI untuk segera ditangani," ujar Nalendra tertulis, Senin (3/5).

Nalendra memerinci sebanyak empat PMI itu tiga laki-laki dan satu perempuan. Satu orang pertama dikirim ke RSLI pada Jumat (30/4). Kemudian tiga sisanya dikirim esok harinya, Sabtu (1/5).

Di RSLI keempat orang itu dirawat di tempat khusus, pasien laki-laki di ruang Neptunus, sedangkan pasien perempuan di Saturnus. Pemisahan itu sengaja dilakukan agar dapat memonitor secara ketat karena dari luar negeri.

"Pemisahan untuk mencegah timbulnya dampak yang lebih luas serta menghindari kemungkinan merebaknya virus dari luar ke tempat umum," kata dia.

Selain itu, tujuan pasien dipisahkan juga untuk mengantisipasi varian baru virus corona. Sehingga hasil swab PCR para PMI yang positif akan dikirim ke Litbangkes Jakarta untuk diteliti.

Sebanyak empat PMI dari Malaysia yang pulang ke Jatim positif Covid-19, mereka saat ini dirawat di RSLI Surabaya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News