TANJUNGPINANG- Wartawan Juga Protes Aksi Israel
Jumat, 04 Juni 2010 – 08:25 WIB

TANJUNGPINANG- Wartawan Juga Protes Aksi Israel
TANJUNGPINANG - Rencananya, nanti malam (4/6) sekitar pukul 19.00 Wib, sejumlah wartawan akan menggelar aksi unjuk rasa mengecam serangan Israel terhadap kapal bantuan kemanusiaan Mavi Marmara yang menewaskan belasan relawan. Aksi simpati ini akan dipusatkan di bundaran Pamedan A Yani Tanjungpinang, Kepri.
Salah seorang pengurus Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kepri, Saefullah, kemarin (3/6), menjelaskan, selain mengecam serangan Israel terhadap kapal bantuan kemanusiaan Mavi Marmara, insan pers dari media cetak dan elektronik ini, juga akan mengecam aksi perampasan alat-alat jurnalis yang dilakukan Israel terhadap wartawan yang meliput aksi terkesan anarkis tersebut di lokasi kejadian.
'Kita mengimbau teman-teman pers ikut bergabung dalam aksi ini. Kita tak boleh biarkan aksi anarkis Israel tersebut," kata salah seorang pengurus Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kepri, Saefullah, kemarin (3/6).
Ditegaskan, apa pun alasannya, tindakan Israel itu tidak bisa dibenarkan dan merusak upaya perdamaian dunia.Wartawan, lanjutnya, tidak menginginkan tindakan kekerasan dalam menyelesaikan berbagai persoalan. Beberapa wartawan yang memastikan ikut aksi, tambahnya antara lain Batam Pos, Tanjungpinang Pos, Batam TV, dan sebagainya. (zek/sam/jpnn)
TANJUNGPINANG - Rencananya, nanti malam (4/6) sekitar pukul 19.00 Wib, sejumlah wartawan akan menggelar aksi unjuk rasa mengecam serangan Israel
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Presiden Prabowo Bakal Menganugerahkan Bintang Kehormatan Kepada Bill Gates
- Balas Dendam, Pakistan Tembak Jatuh 5 Jet Tempur India
- Keluarga Diktator Filipina Ferdinand Marcos Dilaporkan Terkait Transaksi Emas 350 Ton
- Donald Trump Sebut Industri Film di AS Sekarat
- Trump Tegaskan Iran Tak Boleh Memiliki Nuklir untuk Alasan Apa pun, Pelucutan Total!
- 2 Kapal Wisata Terbalik di China, 3 Orang Tewas & 14 Hilang