Tes CPNS, Motor Honorer Raib
Jumat, 14 Januari 2011 – 11:50 WIB

Tes CPNS, Motor Honorer Raib
SORONG - Merasa aman parkir motor di tempat orang-orang memarkir kendaraan roda dua di lapangan GOR Pancasila, Sorong, seorang guru honor bernama Lai Venti harus meratapi nasibnya. Motor Yamaha Jupiter Z Nopol 2452 HL miliknya raib ketika sang empunya mengikuti tes CPNS. Namun ketika selesai mengikuti tes CPNS, korban melihat motor miliknya tidak ada di tempat. Korban sendiri telah mencari namun hasilnya nihil karena motornya tidak ditemukan di GOR sehingga korban memastikan motor miliknya telah hilang.
Seperti dilansir Radar Sorong (Grup JPNN), Jumat (14/1), korban tidak menduga bahwa motor yang berada di parkiran GOR tersebut bisa hilang karena banyaknya peserta tes CPNS yang parkir di lokasi yang sama.
Baca Juga:
Korban melaporkan kasus pencurian motor itu ke Polres Sorong Kota dengan harapan polisi segera menangkap pelaku sekaligus menemukan motor korban. Sesuai pengakuan pelapor ke kepolisian, kronologi kejadiannya berawal saat korban sedang mengikuti tes CPNS di dalam GOR Pancasila Jl Jendral Sudirman. Kemudian memarkir Motor Jupiter Z warna biru depan pintu samping kanan GOR.
Baca Juga:
SORONG - Merasa aman parkir motor di tempat orang-orang memarkir kendaraan roda dua di lapangan GOR Pancasila, Sorong, seorang guru honor bernama
BERITA TERKAIT
- Fakta-Fakta Honorer di Batam Membunuh Rekan Kerja, Sadis!
- Hasil Autopsi, Mayat di Cianjur Ternyata Korban Pembunuhan dan Sodomi
- Sakit Hati Diolok-Olok Jadi Alasan FK Tusuk Leher Honorer di Batam
- Prostitusi Online di Lhokseumawe Terungkap, Sekali Begituan Bayar Rp 700 Ribu
- Sindikat Ganjal ATM Bobol Rp 100 Juta Milik Pensiunan Telkom, Begini Modus Pelaku
- Perempuan Ditemukan Tewas dalam Posisi Tengkurap, Polisi Ungkap Hasil Visum