TNI Terima Tawaran Hibah F-16 AS

TNI Terima Tawaran Hibah F-16 AS
TNI Terima Tawaran Hibah F-16 AS
Rencananya, kata Bambang, pada 2014 mendatang TNI sudah memprogramkan pengadaan enam pesawat F-16 yang terbaru. Tentu saja keenam pesawat itu memiliki kemampuan teknologi lebih yang lebih canggih. Namun jika ditilik dari segi pengeluaran, Indonesia jauh lebih untung jika menerima hibah dua skuadron itu. "Kan teknologi pesawat-pesawat itu (dua skuadron pesawat hibah) bisa di upgrade lagi," ucapnya.

Jadi, nantinya teknologi pesawat-pesawat tempur itu bisa disesuaikan setara dengan F-16 terbaru. Yakni varian F-16 C/D Block 52. Sistem persenjataannya pun bisa disesuaikan dengan teknologi terbaru. Jadi pesawat-pesawat tersebut nantinya akan sangat mumpuni dengan persenjataan yang juga memiliki efek tangkal.

Tak hanya itu, masa penggunaan pesawat F-16 yang dihibahkan itu masih sangat panjang. Diperkirakan, pesawat-pesawat tersebut masih bisa antara 20 hingga 25 tahun lagi. "Inilah salah satu pertimbangan kita menerima hibah dibanding membeli enam pesawat sejenis yang baru," katanya.

Bambang pun berharap, segera bergabungnya pesawat hibah itu dengan TNI dapat memenuhi skuadron tempurnya secara maksimal untuk menjalankan tugas menjaga kedaulatan Indonesia. (kuh)

JAKARTA - Kekuatan Tentara Nasional Indonesia (TNI) tak lama lagi akan segera bertambah. Pasalnya, TNI telah memutuskan untuk menerima tawaran hibah


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News