Triyaningsih Juara di Mandiri Jakarta Marathon 2015
Bergelimang Uang Tunai

jpnn.com - JAKARTA - Triyaningsih keluar sebagai juara lari Mandiri Jakarta Marathon 2015 kategori marathon putri. Triya menuntaskan lomba yang diikuti 15.000 pelari itu dengan catatan waktu 3 jam 5 menit 24 detik. Ajang yang dimulai di Silang Monas Barat, Minggu (25/10) ini sendiri berjarak 42,195 km.
Dengan keberhasilan menjadi pelari terdepan, Triya berhak atas hadiah uang tunai senilai Rp 120 juta.
Sementara di kategori marathon putra, Asmara Bara berhasil keluar sebagai juara. Pelari berusia 22 tahun itu mebuat kejutan setelah berhasil berada di depan atlet nasional Agus Prayogo, yang harus puas di posisi kedua.
Bara mencatat waktu 2 jam 32 menit. Sedangkan Agus membukukan waktu 2 jam 33 menit 2 detik, alias tertinggal 1 menit 2 detik saja di belakang Bara.
Juara pertama hingga kelima di ajang diganjar hadiah uang senilia Rp 120 juta, Rp 79,5 juta, Rp 50 juta, Rp 30 juta dan terakhir Rp 20 juta. (ricardo/adk/jpnn)
JAKARTA - Triyaningsih keluar sebagai juara lari Mandiri Jakarta Marathon 2015 kategori marathon putri. Triya menuntaskan lomba yang diikuti 15.000
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PSG vs Arsenal, Luis Enrique: Kami Pantas Mencapai Final
- Lihat! Juara Bertahan Kalah Dramatis di Gim 2 Semifinal NBA Playoffs
- Garnacho Berambisi Bawa MU Raih Gelar Liga Europa
- Tanpa Messi, Neymar, dan Mbappe, PSG Kembali ke Final Liga Champions
- Final Liga Champions PSG vs Inter Milan: Sejarah Memihak 2 Tim
- PSG vs Arsenal: Les Parisiens Menjaga Mitos