Usut Pembunuhan Mahasiswi, Polda Kepri Ikut Turun Tangan

jpnn.com - BATAM - Polresta Barelang mendapat bantuan dari tim Polda Kepri mempercepat pengungkapan kasus pembunuhan yang menewaskan Lia Arzelina, mahasiswi Ibnu Sina, Batam, Kepulauan Riau.
“Kasusnya masih terus diusut,” kata Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Kepri Kombes Pol, Eko Puji Nugroho, seperti diberitakan batampos (Jawa Pos Group), hari ini (1/8)
Ia mengatakan pengusutan polisi sudah mengumpulkan beberapa barang bukti penting. Ia menuturkan bahwa ujung tombak pemecahan kasus ini, dilakukan oleh Polresta Barelang.
“Pihak penyidik Polres terus melakukan penyidikan,” ujarnya.
Mengenai siapa kemungkinan pelaku kasus ini. Eko tak ingin berkomentar terlalu jauh, sebab katanya hal ini akan menyebabkan terganggunya penyelidikan.
“Tunggu saja, nanti pasti akan diungkapkan,” ujarnya. (ska/ray/jpnn)
BATAM - Polresta Barelang mendapat bantuan dari tim Polda Kepri mempercepat pengungkapan kasus pembunuhan yang menewaskan Lia Arzelina, mahasiswi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 14 Pendemo Rusuh di Hari Buruh dari Kelompok Anarko
- Cucu Bunuh Nenek di Karawang Demi Emas 100 Gram, Begini Kejadiannya
- 2 Pemuda Suku Anak Dalam Dikeroyok Sekuriti Perusahaan, 1 Tewas
- Pemilik Klinik GSC Bantah Lakukan Perusakan & Intimidasi kepada Karyawan BD
- Kericuhan di Kemang, 10 Tersangka Ditangkap, Ada Barbuk Senjata, Lihat
- 2 Pria yang Sebut Polisi Salah Tangkap Terima Rp 1 Juta untuk Jemput Kurir 13 Kg Sabu-Sabu