WNI Yang Hilang di Nepal Tinggal 6 Orang

jpnn.com - JAKARTA - Upaya pencarian dan evakuasi warga negara Indonesia (WNI) oleh pemerintah Indonesia di Nepal terus mengalami kemajuan. Dari 96 WNI yang tercatat berada di Nepal saat gempa 7,8 skala richter terjadi, pemerintah sudah memastikan keselamatan 90 di antaranya.
Direktur Perlindungan WNI dan Badan Hukum Indonesia (PWNI-BHI) Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Lalu Muhammad Iqbal menggatakan, kinerja tim evakuasi Indonesia sebenarnya sudah cukup bagus.
Dalam dua hari kerja, pihaknya sudah berhasil menghubungi sepuluh WNI yang sebelumnya berstatus belum ditemukan. Hasil tersebut diperoleh dari tim yang menelusuri wilayah ibukota Kathmandu.
"Hari ini, kami berhasil menghubungi empat orang lagi. Sedangkan kemarin, kami sudah menemukan enam WNI," terang Iqbal pada Jawa Pos (induk JPNN) di Jakarta kemarin (2/5).
Dengan pencapaian tersebut, pihaknya sudah mengerucutkan daftar WNI yang belum bisa dihubungi menjadi enam orang. Jumlah itu terdiri dari satu WNI yang memang tinggal di Kathmandu dan lima WNI yang sedang berkunjung. Sayangnya, di antara lima WNI berkunjung masih terdapat tiga nama anggota Taruna Hiking Club (THC) yang hilang di wilayah daratan tinggi Langtang.
"Saat ini, Tim Pencarian Darat akan menuju Dhunche untuk menelusuri keberadaan mereka. Pukul 08.20 waktu setempat, mereka bilang sudah mencapai Gerang. Perjalanan dilanjutkan 3-4 jam jalan kaki," tegas Iqbal. (bil)
JAKARTA - Upaya pencarian dan evakuasi warga negara Indonesia (WNI) oleh pemerintah Indonesia di Nepal terus mengalami kemajuan. Dari 96 WNI yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Balas Dendam, Pakistan Tembak Jatuh 5 Jet Tempur India
- Keluarga Diktator Filipina Ferdinand Marcos Dilaporkan Terkait Transaksi Emas 350 Ton
- Donald Trump Sebut Industri Film di AS Sekarat
- Trump Tegaskan Iran Tak Boleh Memiliki Nuklir untuk Alasan Apa pun, Pelucutan Total!
- 2 Kapal Wisata Terbalik di China, 3 Orang Tewas & 14 Hilang
- Berulah di Medsos, Donald Trump Pamer Fotonya Berpose ala Paus Vatikan