Wuling Almaz Rakitan Indonesia Diekspor ke Thailand Pakai Merek Captiva

Wuling Almaz Rakitan Indonesia Diekspor ke Thailand Pakai Merek Captiva
Varian baru Wuling Almaz 7-seater. Foto: Ridha/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Tak perlu menunggu lama memastikan bahwa Indonesia menjadi pilihan Tiongkok sebagai basis produksi kendaraan Wuling, untuk disebar ke kawasan Asia.

SUV pertama Wuling Almaz akhirnya dinyatakan bersiap melancong dengan membawa merek Captiva. Platform Almaz sendiri di pasar global ada dua, meliputi Captiva dan MG Hector.

BACA JUGA: Rasanya Duduk di Bangku Baris Ketiga Wuling Almaz 7 Seater

Vice President PT SAIC General Motors Wuling (SGMW), Cindy Cai mengonfirmasi, bahwa pengkapalan Wuling Almaz akan dimulai pada akhir tahun ini.

"Ekspor Almaz akan kami mulai pada kuartal empat tahun ini dan di Thailand akan kami pakai merek Chevrolet Captiva," ungkap Cindy Cai di sela media test drive varian baru Almaz 7-seater di Jakarta, Kamis (11/7).

Terkait model Almaz yang diekspor, Cindy menegaskan semua varian baik konfigurasi dua baris bangku (5-seater) dan tiga baris bangku (7-seater).

Sementara itu, jumlah yang akan dikapalkan kemungkinan untuk tahap pertama sekitar ratusan unit, kata Cindy. (mg8/jpnn)


SUV pertama Wuling Almaz akhirnya dinyatakan bersiap melancong dengan membawa merek Captiva ke Thailand.


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News