Andi Mallarangeng Divonis Hari ini

jpnn.com - JAKARTA -- Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Alifian Mallarangeng akan menghadapi sidang dengan agenda pembacaan vonis oleh majelis hakim pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta hari ini, Jumat, (18/7).
Harry Ponto, penasehat hukum Andi Mallarangeng mengatakan kliennya sejak ditahan sudah siap menghadapi proses hukum. Dia melihat tidak ada beban bagi Andi, lantaran merasa tidak bersalah.
"Kami berharap ada keadilan. Kalau hakim berpegang pada fakta sidang, kami yakin bebas," kata Harry Ponto saat dihubungi wartawan, Jumat (18/7).
Menurut Harry, berdasarkan fakta persidangan, tidak ada bukti sama sekali bahwa Andi Mallarangeng pernah terlibat dalam korupsi Hambalang.
Pasalnya, tidak ada satupun saksi yang mengatakan kliennya mengatur proyek atau bukti penerimaan oleh Andi. Oleh karena itu, kata Harry, pihaknya kecewa atas tuntutan 10 tahun yang dilayangkan oleh JPU KPK.
"Kami sangat kecewa KPK menuntut 10 tahun, tapi kami percaya keadilan masih ada," tandasnya. (flo/jpnn)
JAKARTA -- Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Alifian Mallarangeng akan menghadapi sidang dengan agenda pembacaan vonis oleh majelis hakim pengadilan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hasan Nasbi Mengaku Hubungannya dengan Presiden Prabowo, Mensesneg, dan Teddy Sangat Baik
- Usulan Kubu Tom Lembong, Hadirkan Moeldoko dan Eks Mendag di Persidangan!
- HNW Dukung Rencana Prabowo Ingin Biaya Haji Indonesia Lebih Murah Dari Malaysia
- KSST Klaim KPK Naikkan Status Hukum Dugaan Korupsi Lelang Saham PT GBU
- Siswa SMA 5 Bandung Tewas Dalam Kecelakaan Beruntun, Polisi Periksa Pengemudi Nissan
- Prabowo-Bill Gates Akan Bertemu, Irwan Demokrat Singgung Efek Bola Salju Program MBG