Lars Lagerback, Pelatih Spesialis Kualifikasi

Lars Lagerback, Pelatih Spesialis Kualifikasi
Lars Lagerback sudah tampil di turnamen mayor sebanyak 7 kali. FOTO: AFP

Swedia menjadi negara yang paling sering dia bawa tampil di putaran final turnamen mayor. Pertama di Euro 2000 ketika berduet dengan Tommy Soderberg. Lagerback kemudian membawa Swedia tampil di Piala Dunia 2002 yang berlangsung di Korea Selatan dan Jepang. 

Pada 2004, Swedia dibawanya lolos ke Euro. Tak sampai di situ, Lagerback mampu meloloskan Swedia ke Piala Dunia 2006. Terakhir, Swedia diantarkan menembus putaran final Euro 2008. 

Lagerback kemudian mundur dan menukangi Nigeria. Tuahnya kembali muncul Nigeria dibawanya meraih tiket Piala Dunia 2010. Meski ditawari kontrak baru, Lagerback memilih mundur dari kursi pelatih Nigeria dan kemudian menukangi Islandia. (epr/JPNN)

Kiprah Lagerback di Turnamen Mayor
Turnamen              Negara     Pencapaian

Euro 2000              Swedia      Fase grup
Piala Dunia 2002    Swedia      Babak 16-besar
Euro 2004              Swedia      Perempat final
Piala Dunia 2006    Swedia      Babak 16-besar
Euro 2008              Swedia      Fase grup 
Piala Dunia 2010    Nigeria       Fase grup
Euro 2016              Islandia     -  


ISLANDIA menorehkan sejarah besar dengan lolos ke putaran final Euro 2016. Untuk pertama kalinya, Islandia mampu menembus putaran final turnamen


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News