Lah.. Soal Tragedi Mina, Pemerintah Arab Saudi Salahkan Jemaah Haji

Lah.. Soal Tragedi Mina, Pemerintah Arab Saudi Salahkan Jemaah Haji
tragedi mina / al jazeera

jpnn.com - MINA – Pemerintah Arab Saudi tak mau disalahkan terkait tragedi yang terjadi di Mina, Kamis (24/9) kemarin. Mereka malah menjadikan jemaah haji sebagai kambing hitam.

Pasalnya, para tamu Allah itu dinilai tak mau diatur ketika sedang melakukan lempar jumrah. Salah satu yang menjadi bahan sindiran pemerintah Arab Saudi ialah jadwal lempar jumrah.

“Banyak jemaah yang tidak menghargai jadwal,” terang Menteri Kesehatan Arab Saudi Khaled Al Falih sebagaimana dilansir laman ABC News, Jumat (25/9).

Banyaknya jemaah yang tak mematuhi aturan membuat prosesi lempar jumrah menjadi acakadut. “Jika para jemaah mengikuti instruksi, insiden seperti ini tentu bisa dicegah,” tegas Al Falih.

Sebagaimana diketahui, ratusan jemaah meregang nyawa dalam tragedi tersebut. Hal itu menambah panjang duka para jemaah haji tahun ini. Sebelumnya, mereka juga sudah mendapat cobaan ketika crane roboh pekan lalu. (jos/jpnn)


MINA – Pemerintah Arab Saudi tak mau disalahkan terkait tragedi yang terjadi di Mina, Kamis (24/9) kemarin. Mereka malah menjadikan jemaah


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News