Mantan Pelatih Madrid Sebut Ronaldo Sangat Bernafsu Kalahkan Bale

Mantan Pelatih Madrid Sebut Ronaldo Sangat Bernafsu Kalahkan Bale
Ronaldo ingin membuktikan dirianya lebih baik dari Bale. FOTO: AFP

jpnn.com - LYON - Carlo Ancelotti, mantan pelatih Real Madrid, meyakini bahwa Cristiano Ronaldo sangat bernafsu mengalahkan Gareth Bale. Seperti diketahui, Portugal dan Wales bersua di semifinal Euro 2016 pada Kamis (7/7) dini hari WIB.

Menurut Carletto - sapaan akrab Ancelotti, yang mulai musim depan menukangi Bayern Muenchen, ini menjadi kesempatan emas bagi Ronaldo untuk menunjukkan dirinya lebih baik dari Bale.

Ronaldo dan Bale memang bermain di tim yang sama dalam tiga musim terakhir yakni Madrid. Tapi, sejatinya mereka terlibat persaingan terselubung terkait siapa pemain terbaik di Madrid. Bahkan, status sebagai pemain termahal di dunia.

Bukan rahasia lagi, Ronaldo merasa tersaingi semenjak Bale datang ke Madrid sekaligus menjadi pemain termahal dunia dengan rekor transfer yang memecahkan miliknya. Bagaimanapun di dalam satu tim tak mungkin ada dua matahari. Ronaldo tetap merasa dia adalah matahari sesungguhnya di Los Merengues.

Berdasar itu, Ronaldo selalu ingin berusaha membuktikan dirinya yang terbaik dibanding Bale. Dan, semifinal Euro 2016 menjadi ajang tepat bagi dirinya untuk menunjukkan ke publik bahwa dirinya lebih hebat dari Bale.

"Saya pernah melatih keduanya di Madrid dan saya tahu betul perasaan Ronaldo. Dia tak senang ketika Bale datang karena merasa disaingi," sebut Carletto kepada The Telegraph.

"Sepertinya semua berjalan normal. Tapi, tidak demikian. Ronaldo selalu berusaha menunjukkan dia yang terbaik dibanding Bale. Dia selalu menunggu kesempatan itu datang".

Entah telah diatur atau tidak, pastinya kesempatan itu benar-benar datang. Di semifinal Euro 2016, saat Portugal menghadapi Wales, Ronaldo siap membuktikan dirinya lebih baik dari Bale. (epr/JPNN)


LYON - Carlo Ancelotti, mantan pelatih Real Madrid, meyakini bahwa Cristiano Ronaldo sangat bernafsu mengalahkan Gareth Bale. Seperti diketahui,


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News